Wisata Kuliner Di Pasar Modern Bekasi Usai Lebaran 1 Syawal 1348 H

Hari Senin, tanggal 17 Juni 2018 beras habis, sehingga tidak bisa menanak nasi untuk sarapan. Tiba-tiba saya teringat lontong sayur. Maka meluncurlah saya ke pasar Modern atau pasar bersih yang berada di “Kota Harapan” Bekasi.
Penjual lontong sayur (menu kesukaan saya), di dalam pasar tidak berjualan. Apabila buka, saya akan pesan lontong sayur, istri saya akan makan kue ulen atau dalam bahasa Jawa, jadah. Kami kembali keluar. Alhamdulillah warung Cempaka buka. Saya dan istri masuk, pesan dua piring bubur ayam. Di dalam pasar Modern, terdapat kiosk yang menjual sayar-mayur, buah-buahan, perabot rumah tangga, ayam hidup, daging ayam, bebek hidup, daging bebek, daging sapi. Bahkan ada yang menjual burung berbagai jenis. Misalnya, burung kutilang, burung cucak rowo, kakak tua dan lain-lain.
Menurut penjual lontong sayur, langganan saya, menyampaikan ke saya bahwa, penjual yang menempati kiosk di pasar modern tidak dipungut biaya alias gratis. Penjual di pasar adalah penjual yang sebelumnya berjualan di pasar tradisional. Penjual yang berasal dari pasar tradisional diijinkan berjualan di pasar modern dengan syarat tidak boleh kembali berjualan di pasar tradisional.
Perlu juga saya sampaikan bahwa, parkir di pasar modern gratis. Dengan menunjukkan karcis parkir ke petugas yang ada di pintu masuk pasar, maka kita akan diberi tambahan karcis, yaitu karcis gratisan.

Di luar pasar, tetapi masih di area pasar modern, ada kiosk-kiosk yang menjual berbagai makanan, misalnya, nasi goreng, mie ayam, soto ayam, soto daging, ayam penyet, ayam bakar, sate kambing, tongseng kambing. Sedangkan untuk minuman, ada yang menjual es kelapa muda, es milo kepal, juice dengan berbagai macam buah.

Namun sebagian besar masih tutup pada H+3 lebaran 1 Syawal 1439 H. Demikian cerita wisata kuliner tiga hari setelah lebaran. Semoga pasar modern kedepan semakin ramai, dan bisa menjadi tempat wisata di Indonesia yang terkenal.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Wisata Kuliner Di Pasar Modern Bekasi Usai Lebaran 1 Syawal 1348 H"

Post a Comment